Pindah ke kaki belakang, tampak rem belakang juga diupgrade serupa yang depan dengan produk 8.1 Racing dan TK, serta master rem Brembo.
Namun terlihat juga kalau swingarm sudah diganti dengan produk Aji Racing yang bermaterial aluminium dan punya desain stylish.
Sementara suspensi belakang kini mengandalkan produk Tobaki asal Malaysia yang dilengkapi dengan subtank demi kenyamanan berkendara.
Beralih ke sektor mesin ada upgrade berupa pemasangan blok silinder Hyperspeed V-Pro 66mm yang akan meningkatkan performanya.
Selain itu dipasang juga exhaust system AHM M3 titanium dan footstep Rapido untuk menyempurnakan dapur pacunya.
Terakhir dari bodi-bodinya masih cukup standar tanpa mengalami ubahan yang drastis karena sudah cukup sporty dengan kelir kuningnya.
Alhasil, Yamaha MX King 150 ini sekarang tampil makin keren dan sangar berkat modifikasi yang istimewa tadi.
Baca Juga: Yamaha MX King 150 Tambah Sporty, Full Kosmetik Plus Modifikasi Mesin
Baca Juga: Yamaha MX King 150 Pamer Kaki-kaki Baru, Serba Mewah, Performa Juara
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR