"Dengan bobot lebih ringan, mesin mobil jadi tidak perlu keluar tenaga ekstra untuk menggerakkan roda," tutur Rudy.
Baca Juga: Begini Keunggulan Pelek Forged Dibanding Pelek Casting Biasa
Pelek forged dibuat menggunakan metode forging dan dibuat dari aluminium grade T6061 yang juga digunakan pada pesawat terbang.
Kelebihannya, "Bobot pelek jadi lebih enteng dan lebih kuat dibandingkan pelek casting, pelek juga lebih sempurna bulatnya," sambung Rudy.
"Sekarang juga sudah berkembang pelek flow form, tekniknya seperti pelek casting tapi ditarik pake roller dari mesin sehingga jadi pelek utuh," ucap Stevanus.
Dengan metode ini, bisa didapat pelek berbobot enteng, kuat, "Dan harga lebih terjangkau dibanding pelek forged," jelas Stevanus.
Untuk ukuran 15x7 inci pelek flow form, "Beratnya bisa sekitar 4,7 kilogram," pungkas Stevanus.
Namun, harga pelek flow form lebih mahal dari pelek casting karena biaya produksi yang lebih tinggi.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR