Menurut Johan, jika terdapat kerusakan atau kebocoran di dinding ban sebaiknya ditambal menggunakan patch karet.
"Patch karet ini pun berbeda-beda ukuran dan tebalnya, jadi tambalannya bisa menyesuaikan dengan kontur dinding ban," sambungnya.
Baca Juga: Dinding Ban Mobil Luka Coak? Tenang, Masih Bisa Diperbaiki Dengan Aman
Namun Johan mengingatkan, jika kerusakan pada dinding ban berbentuk horizontal, agak sulit diperbaiki.
"Apalagi kalau sobeknya horizontal lebih dari 2 cm, kita sarankan ganti ban baru saja," tuturnya.
Penyebabnya, "Luka horizontal lebih dari 2 cm pada ban, pasti bikin serat nylon-nya banyak yang putus, terlalu berbahaya," pungkasnya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR