Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BREAKING NEWS - Enggak Cuma MotoGP, Suzuki Juga Resmi Mundur dari Ajang Balap Ketahanan Motor Pada Akhir 2022

Muhammad Rizqi Pradana - Rabu, 13 Juli 2022 | 17:47 WIB
Setelah mundur dari MotoGP, Suzuki juga memutuskan untuk menarik diri dari ajang balap ketahanan EWC pada akhir 2022 nanti.
suzuki-racing.com
Setelah mundur dari MotoGP, Suzuki juga memutuskan untuk menarik diri dari ajang balap ketahanan EWC pada akhir 2022 nanti.

"Saya ingin mengutarakan rasa terima kasih yang terdalam bagi para fans, pembalap, dan pemangku kepentingan yang telah bergabung dan mendukung kami dari tahap pengembangan hingga kembali ke MotoGP," ujar Suzuki.

"Saya akan terus berusaha mendukung Alex Rins, Joan Mir, Team Suzuki Ecstar, serta Yoshimura SERT Motul untuk tampil kompetitif hingga akhir musim ini. Terima kasih untuk dukungan anda semua," tutupnya.

Sebagai informasi, Suzuki Endurance Racing Team (SERT) merupakan salah satu tim legendaris di ajang EWC.

Yoshimura SERT Motul berhasil memenangkan balap ketahanan 24 Heurs Motos 2022.
Suzuki-Racing.com
Yoshimura SERT Motul berhasil memenangkan balap ketahanan 24 Heurs Motos 2022.

Turun di ajang EWC sejak 1980-an, SERT merupakan tim pabrikan paling sukses pada ajang balap ketahanan motor tersebut dengan total 16 gelar Juara Dunia.

Total kemenangan tersebut bertambah menjadi 17 usai memenangkan musim perdananya setelah dengan tuning house terkemuka asal Jepang yaitu Yoshimura pada 2021 lalu.

Tahun ini, Yoshimura SERT Motul sukses memenangkan 24 Heurs Motos 2022 dan membawa total kemenangan Suzuki di sirkuit historisLe Mans tersebut menjadi 14 kali.

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa