Mesinnya sendiri berkubikasi 216,5 cc SOHC, berpendingin udara dengan sistem karburator.
Baca Juga: Daftar Part Substitusi Buat SM Sport GY150, Bisa Pakai Motor Jepang
Dengan bore 67 mm x 61,4 mm dan kompresi 9,0:1, tenaganya sebesar 17,4 dk @8.000 rpm dan torsi maksimum 17 Nm @6.000 rpm.
Untuk joknya lumayan tinggi, mencapai 820 mm dengan ground clearance setinggi 200 mm.
Dari semua bagian, untuk kaki depan tampak kurang kekar karena memang masih pakai suspensi teleskopik dengan diameter kecil.
Bicara bobot, motor ini beratnya 165 kg, dipadu tangki bensin cukup besar dengan kapasitas 16 liter.
SM Sport Castra dilepas dengan harga Rp 36,8 juta, tersedia hanya dalam warna kuning.
"Bagi konsumen yang berminat dengan SM Sport Castra, sudah bisa dipesan tapi perlu inden selama 4 bulan," ujar Yulius Sofyan Wahyudi, dari MForce Indonesia.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR