Tentunya Eco yang paling kalem dan hemat konsumsi listrik, Street yang sedang dan Sport paling powerful.
Panel instrumen full digital jenis negative display ini juga bisa terhubung dengan telepon pintar lewat aplikasi dari Zeeho Link.
Terdapat fungsi seperti posisi parkir, navigasi, anti-theft dan pengingat servis. Bahkan aplikasinya juga bisa untuk menyalakan dan mematikan motor.
Di sekitar layar ada lampu sein, lampu jauh/dekat, hingga lampu peringatan untuk charge baterai, juga kalau motor listrik atau sistem pendinginan overheat.
Baca Juga: Jarak Tempuhnya Bikin Kaget, Ini Motor Listrik Khusus Turing, Energica Experia
Ada pula info bertuliskan Ready yang jika menyala, artinya motor siap jalan. Uniknya agar bisa muncul, harus terdeteksi ada pengendara di atas motornya.
Jika tuas rem ditarik dan tombol starter ditekan tapi tak ada yang duduk di joknya, maka lambang Ready tak akan muncul.
Kemudian untuk mengganti riding mode tadi menggunakan tombol yang ada di panel sakelar setang kiri, yang tertulis Mode+ dan Mode-.
Editor | : | Dimas Pradopo |
KOMENTAR