Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tampang Radikal Suzuki GS650 Bobber Dengan Mesin Cangkok Turbo

Fedrick Wahyu - Senin, 20 Juni 2022 | 13:20 WIB
Suzuki GS650 bobber turbo dari Machine 1867
Andrew Jones
Suzuki GS650 bobber turbo dari Machine 1867

Untuk roda depan juga memakai pelek standar GS650 seperti yang belakang namun tidak lagi menggunaakan rem.

Garpu depan pakai model Druid girder-style yang diberi shock MTB
Andrew Jones
Garpu depan pakai model Druid girder-style yang diberi shock MTB

Menariknya untuk bagian kokpit, setang dilas pada garpu depan yang kemudian diberi tuas kopling dan throttle inverted.

Ya, tuas yang biasanya menjadi tuas rem kini difungsikan menjadi throttle yang memberikan keunikan tersendiri.

Kokpit dibuat serba minimalis dan ada tangki kustom model split
Andrew Jones
Kokpit dibuat serba minimalis dan ada tangki kustom model split

Berikutnya dari sisi bodywork, ada twin tank custom yang mengikuti lekuk rangka back bone dan untuk tangki sebelah kiri dijadikan tempat kelistrikan.

Mundur ke belakang ada buntut custom unik yang diberi kelir hitam dan dipasangi jok kustom berbalut kulit berwarna marun.

Di belakang ada buntut dan jok kustom yang sangar
Andrew Jones
Di belakang ada buntut dan jok kustom yang sangar

Kemudian dari bagian mesin yang paling sangar, Edi memasang turbo yang dipadukan dengan karburator Webber dengan manifold custom.

Selain itu dibuatkan juga sistem-sistem turbo lain untuk menyempurnakannya performa seperti exhaust system kustom dari pipa 3 inci dan 2,5 inci.

Mesinnya kini dicangkok dengan turbo dan karburator Webber
Andrew Jones
Mesinnya kini dicangkok dengan turbo dan karburator Webber

Terakhir sebagai finishing, bagian tangki dan mesin dipoles yang memberikan tampilan simpel serta resik.

Hasilnya, Suzuki GS650 ini menjelma menjadi bobber turbo yang dengan tampilan yang radikal dan tentunya sangar.

Suzuki GS650 bobber yang radikal dan sangar
Andrew Jones
Suzuki GS650 bobber yang radikal dan sangar

Baca Juga: Custom Suzuki GS550 Berubah Jadi Cafe Racer Minimalis dan Keren

Baca Juga: Scrambler Berbasis Suzuki TU250 Grasstracker, Macho dan Fungsional

Baca Juga: Suzuki GSX-R1100 Jadi Cafe Fighter Sangar Malah Wajah Mirip Katana

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa