Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Mobil Listrik Polestar 2 Ini Tenaganya Perkasa, Setara Tujuh Wuling EV

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Senin, 6 Juni 2022 | 21:00 WIB
Mobil listrik Polestar 2 BST Edition 270 adalah edisi terbatas terbaru teknologi mobil listrik Polestar 2.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Mobil listrik Polestar 2 BST Edition 270 adalah edisi terbatas terbaru teknologi mobil listrik Polestar 2.

Mulai dari sasisnya, Polestar 2 BST Edition 270 itu lebih rendah 25 mm dan dibekali suspensi Öhlins 2-way yang bisa di atur di area bagasi depan.

Polestar 2 edisi spesial ini disempurnakan dengan strut bar, per yang 20% lebih keras, dan pelek 21 inci terinspirasi dari pelek Polestar 1.

Polestar 2 BST Edition 270 akan diproduksi sebanyak 270 unit saja dengan tujuan Amerika, Eropa, dan Tiongkok.
Rayhan Haikal/GridOto.com
Polestar 2 BST Edition 270 akan diproduksi sebanyak 270 unit saja dengan tujuan Amerika, Eropa, dan Tiongkok.

Baca Juga: Polestar Bikin Lagi Polestar 2 Spesial, Cocok Banget Buat Rally Salju!

Oh iya, pelek tersebut juga berbalut ban Pirelli P Zero yang dikembangkan khusus Polestar 2 BST Edition 270.

Soal tampilan, Polestar 2 BST Edition 270 tersedia dalam dua pilihan warna yakni Thunder atau Snow.

Ia juga mendapatkan bumper dan side skirt yang dicat, batok spion hitam, serta opsi striping berwarna Matte Black atau satin wrap Battleship Gray.

Polestar hanya merilis 270 unit Polestar 2 edisi spesial ini untuk Amerika, Eropa, dan Tiongkok saja.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa