"Umumnya kebakaran kelas B terjadi di mobil-mobil usia pemakaian tinggi dan minim perawatan, ada kebocoran pada saluran sehingga memicu kebakaran," ujar Agung.
Lain halnya dengan mobil baru yang kerap kali dinilai Agung mengalami kebakaran akibat kelas C.
Kelas C merupakan kebakaran mobil yang berasal dari induksi atau korsleting jalur kelistrikan.
Baca Juga: Sedia APAR Sebelum Jalan Mudik, Segini Ukuran yang Disarankan
"Tidak sedikit mobil yang masih baru melakukan modifikasi elektrikal seperti audio, perangkat elektrik atau lampu-lampu tambahan," papar Agung.
"Instalasi yang tidak tepat asal sambung kabel, disusul ada jalur kabel bawaan yang mengalami beban tambahan akhirnya memanas dan korsleting," jelasnya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR