Untuk oli mesin, direkomendasikan melakukan penggantian setiap 4.000 km atau sesuai dengan jadwal yang ada pada buku service.
Selain oli mesin, oli yang perlu dicek juga adalah oli gear, terutama di kendaraan bertransmisi matic.
Sementara untuk oli matic masa pergantiannya setiap 8.000 km per 2 tahun.
Mencuci Motor
Setelah motor menempuh jarak jauh, tidak dipungkiri bahwa kotoran akan menempel di body atau bagian-bagian yang sulit dijangkau seperti area bawah motor atau area mesin.
Untuk menghindari kerak yang menempel pada sepeda motor, maka sebaiknya segera dicuci.
Bilas seluruh bagian motor terlebih dahulu untuk merontokan kotoran-kotoran yang menempel, lalu usap seluruh bagian motor dengan sabun khusus motor.
Setelah itu bilas kembali motor dengan air bersih dan lap hingga mengering.
Pengecekan Filter Udara
Dalam melakukan perjalanan jauh pasti banyak kotoran atau debu yang menempel pada motor, termasuk pada bagian filter udara.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR