Kemacetan mulai dari Kawasan Gentong, Tasikmalaya itu dibenarkan Kepala Bagian Operasi Polres Tasikmalaya Kota, Kompol Shohet.
Pihaknya mulai melakukan penguraian arus kepadatan kendaraan dari arah Tasikmalaya menuju Bandung dengan sistem buka tutup satu arah.
Upaya itu karena semakin banyaknya volume kendaraan arus balik yang memilih lewat Gentong Tasikmalaya.
Adapun para pemudik yang hendak balik lagi ke Bandung dan Jakarta dari kampung halaman biasanya mengunjungi terlebih dahulu beberapa objek wisata, khususnya Pantai Pangandaran Jawa Barat.
"Betul, sejak malam tadi arus kendaraan sudah mulai deras. Terjadi kemacetan sampai 10 kilometer dan sedang diupayakan terus menerus untuk penguraian," katanya.
"Alhamdulillah, meski kendaraan terus deras, kita masih bisa berupaya mengurai," kata Kompol Shohet.
Sampai saat ini, arus kendaraan di Gentong masih terjadi kepadatan karena dimungkinkan musim libur Lebaran masih panjang.
Hal ini diperparah dengan arus balik Lebaran yang sudah mulai terjadi di kawasan jalur Selatan Jawa Barat.
Artikel ini telah tayang di TribunJabar.id dengan judul "Mau Keluar Pangandaran Pun Perlu Waktu 22 Jam, di Gentong Disambut Lagi Kemacetan"
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | TribunJabar.id |
KOMENTAR