Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

BMW K100 Cafe Racer Tampan Berjubah Martini Racing, Garpu Depan Comot Dari Yamaha R1

Fedrick Wahyu - Jumat, 29 April 2022 | 15:45 WIB
BMW K100 cafe racer garapan Dan Scott dari Dan's Customs
JOHN DOWNS
BMW K100 cafe racer garapan Dan Scott dari Dan's Customs

GridOto.com - BMW K100 cafe racer tampan berjubah Martini Racing, garpu depan comot dari Yamaha R1.

Mengesampingkan mesin yang berukuran besar dari segi dimensi, BMW K100 tetap menjadi salah satu bahan custom istimewa.

Motor berjuluk 'flying brick' ini cukup bisa dirombak ke berbagai genre custom hingga bisa menghasilkan motor keren.

Salah satu contoh ialah custom BMW K100 cafe racer bernama 'Audrey' hasil garapan Dan Scott dari Dan's Customs.

Ubahan yang dilakukan cukup menyeluruh dan istimewa
JOHN DOWNS
Ubahan yang dilakukan cukup menyeluruh dan istimewa

Dengan bahan yang sudah punya kilometer banyak, pekerjaan diawali dengan memaksimalkan performa mesinnya.

Dan melakukan overhaul pada mesin, memasang filter pod, hingga memperbarui sistem kelistrikan menjadi simpel dengan Motogadget m.unit.

Lalu sistem pendinginan mendapat rebuilt dengan kipas R6 serta dipasang exhaust system 4into1 bermuffler Comp Werkes.

Sektor mesinnya mendapat beberapa ubahan impresif
JOHN DOWNS
Sektor mesinnya mendapat beberapa ubahan impresif

Beres dengan mesin, pekerjaan dilanjutkan pada bagian kaki-kaki dengan memasang upside down Yamaha R1 2008.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Bisa Dicoba, Ini 5 Aplikasi yang Bisa Dipakai Untuk Pantau Arus Lalu Lintas di Tol

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa