Aplikasi tersebut bisa mempermudah pemilik motor Honda dalam melakukan reservasi servis.
Jadi buat para ojol bisa lanjut narik, enggak perlu berlama-lama antre di bengkel.
Untuk setiap pengunduhan aplikasi Motorku X, konsumen juga bisa memperoleh voucher servis digital senilai Rp 20.000, untuk digunakan ketika melakukan servis rutin di bengkel AHASS.
Dalam kesempatan yang sama, main dealer Honda di wilayah DIY, Kedu, dan Banyumas itu juga memperkenalkan dompet digital AstraPay yang bisa digunakan sebagai media pembayaran di ketiga wilayah cakupannya.
Jika melakukan transaksi di AHASS menggunakan AstraPay, maka konsumen bisa memperoleh cashback sebesar 65 persen atau maksimal senilai Rp 20.000.
Namun, program ini hanya berlaku hingga 30 April 2022 mendatang saja.
"Semoga programnya bisa digunakan dengan optimal dan memberikan manfaat yang bisa langsung dirasakan," pungkas Ronny.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR