Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hyundai Creta Diuji Tabrak Global NCAP, Hasilnya Cuma Dapat Bintang Tiga, Tapi...

Muhammad Ermiel Zulfikar - Jumat, 22 April 2022 | 14:30 WIB
Hyundai Creta raih bintang tiga dalam tes uji tabrak Global NCAP
Youtube.com/Global NCAP
Hyundai Creta raih bintang tiga dalam tes uji tabrak Global NCAP

GridOto.com - Hyundai Creta hanya mendapatkan peringkat bintang tiga, dalam uji tabrak yang dilakukan oleh Global New Car Assessment Programme (Global NCAP).

Eits jangan under estimate dulu ya, sebab Hyundai Creta yang diuji kali ini merupakan varian dasar yang diproduksi dan dijual untuk pasar India.

Tentu ada beberapa fitur keselamatan dari varian di atasnya yang dihilangkan, seperti side and curtain airbag serta belum dilengkapi ISOFIX.

Melansir autocarindia.com, uji tabrakan dilakukan secara offset yang mana sisi kanan depan menghantam tembok buatan Global NCAP dengan kecepatan 64 km/jam.

Hasilnya, Hyundai Creta 'made in India' tersebut hanya berhasil mendapatkan peringkat bintang tiga untuk perlindungan orang dewasa dan anak.

Adapun skor keseluruhan untuk perlindungan orang dewasa adalah delapan dari maksimum 17 poin, sementara untuk perlindungan anak 28,29 dari maksimum 49 poin.

Dalam laporannya, Global NCAP menandai struktur rangka mobil yang dinilai tidak stabil dan tidak bisa menerima kecelakaan yang lebih berat.

Mereka pun terkejut melihat model baru seperti Hyundai Creta ini, tidak memiliki sabuk pengaman tiga titik di semua posisi tempat duduk dan ISOFIX.

Begitu juga dengan absennya ESC (Electronic Stability Control) dan curtain airbag untuk perlindungan benturan kepala samping sebagai kelengkapan standar.

Baca Juga: Hyundai Catat Ribuan Pengunjung Lakukan Test Drive Selama IIMS 2022, Mobil Listrik IONIQ 5 Jadi Primadona

Meski begitu, untuk perlindungan bagian kepala pengemudi maupun penumpang Hyundai Creta mendapatkan hasil yang baik, dengan tingkat keselamatan yang memadai.

Sementara perlindungan lutut pengemudi dan penumpang depan dinilai sebagai 'marjinal', dengan Global NCAP mencatat bahwa mereka dapat bersentuhan dengan 'struktur berbahaya' di belakang dasbor.

Kemudian untuk perlindungan penumpang anak, tanpa adanya ISOFIX membuat child seat harus diamankan dengan sabuk pengaman bawaan mobil.

Pengawas keselamatan mencatat bahwa sabuk pengaman tidak bisa menahan gerakan kepala yang berlebihan dan perlindungan dada tergolong lemah, terutama untuk anak berumur tiga tahun dan duduk menghadap ke depan.

Sementara untuk perlindungan anak berusia 1,5 tahun dengan posisi duduk menghadap ke belakang, memiliki perlindungan yang baik pada bagian kepala dan dada.

Namun balik lagi, hasil uji tabrak tersebut berlaku untuk Hyundai Creta varian dasar yang diproduksi dan dijual untuk pasar India.

Sementara untuk model yang diproduksi di Indonesia, masih belum diketahui apakah hasil tesnya akan serupa atau tidak.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dijual Terbatas, Intip Spesifikasi Ford Everest Titanium di GJAW 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa