GridOto.com - Menyusul peluncuran globalnya pada awal Maret, mobil baru Ford Everest generasi terbaru telah resmi menyapa Thailand.
Melansir dari Paultan, Thailand menjadi salah satu negara pertama di Asia Tenggara yang mendapatkan Ford Everest generasi terbaru.
Ford Everest terbaru hadir di Thailand dalam dua varian tujuh penumpang yakni Sport 4x2 dan Titanium+ 4x4.
Menariknya varian Sport dan Titanium+ memiliki mesin yang mirip-mirip, hanya saja beda di turbo dan transmisinya.
Varian Sport 4x2 mendapatkan mesin empat silinder diesel EcoBlue berkapasitas 1.995 cc dengan sematan satu variable geometry turbo.
Mesin turbo ini dapat menyemburkan tenaga 170 dk/3.500 rpm dan torsi puncak 405 Nm/1.750-2.250 rpm.
Mesin Everest Sport menyalurkan tenaga ke roda belakang lewat transmisi 6-percepatan otomatis dengan Select Shift.
Apa saja fiturnya? Varian Sport 4x2 versi Thailand sudah mendapatkan pelek 20 inci, lampu LED depan belakang, serta Hands-Free Power Tailgate.
Interiornya sudah dilengkapi wireless charger, instrumen digital 8 inci, jok elektris, AC dual zone, FordPass Connect, dan Wireless Apple CarPlay dan Android Auto.
Lalu di atasnya adalah varian Titanium+ yang mendapatkan mesin diesel berkapasitas sama tapi dengan sematan dua turbo atau bi-turbo.
Berkat penambahan satu turbo ekstra, mesin Everest Titanium+ dapat menghasilkan tenaga lebih perkasa yakni 210 dk/3.750 rpm dan torsi 500 Nm/1.750-2.000 rpm.
Berbeda dari varian Sport, varian Titanium+ dapat transmisi 10-percepatan otomatis dengan E-Shifter serta penggerak 4x4 Terrain Management System.
Fiturnya mirip Sport tapi ditambah lampu LED matrix adaptif, puddle lamp, dan panoramic moonroof.
Pada varian Titanium+ ini, Everest mendapatkan instrumen digital 12,4 inci, jok baris ketiga pelipatan elektris, kamera 360, Auto High Beam, serta Tire Pressure Monitoring System.
Titanium+ juga dapat fitur Advanced Driver Assistance Systems (ADAS) seperti Adaptive Cruise Control, Auto High Beam, Automatic Emergency Braking with Pedestrian Detection, Forward Collision Warning, Post Impact Braking, Lane Departure Warning, Blind Spot Information System, Cross Traffic Alert, Reverse Brake Assist, dan Evasive Steer Assist.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR