"Hanya bermasalah dengan keseimbangan mobilnya, tidak berada di posisi yang semestinya," ujar Hamilton usai balapan, seperti dilansir GridOto.com dari GrandPrix247.com.
"Kami profesional, kami melakukan yang dibutuhkan. Sayangnya kami melakukan kesalahan fatal dengan setup mobilnya," jelasnya.
Kesalahan setting mobil itu membuat W13 yang dipakai Hamilton sulit dikendalikan.
"Grip belakang kesana kemari dan tidak berada di posisi yang kami inginkan. Kami salah setup dan mobilnya tak mau menurutiku," sambungnya.
"Aneh karena mobilnya terasa bagus di FP3, tapi di kualifikasi tiba-tiba sulit dikendalikan dan semuanya menjadi gugup. Semua sudah bekerja keras dan mencoba tetap positif. Aku terus mencoba yang terbaik dari yang kami bisa," tegas pemenang F1 Arab Saudi 2021 ini.
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Grandprix247.com |
KOMENTAR