Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+
Advertorial

Hyundai CRETA Makin Canggih dengan Teknologi Bluelink, Ketahui Fungsi Fitur dan Layanannya

Yussy Maulia - Rabu, 16 Maret 2022 | 09:10 WIB
Ilustrasi penggunaan aplikasi Bluelink di ponsel.
Dok. Hyundai Motors Indonesia
Ilustrasi penggunaan aplikasi Bluelink di ponsel.

3. Mengecek informasi kendaraan

Bluelink didesain untuk mencegah hal-hal yang tidak diinginkan terjadi. Teknologi ini mampu mendeteksi dan mengidentifikasi kondisi mobil secara berkala.

Pada aplikasi Bluelink, Anda dapat menemukan fitur Driving Information and Vehicle Health Report. Fitur tersebut berisi informasi terkait jarak tempuh, kecepatan rata-rata atau maksimal, kondisi mesin, dan berapa kali mesin dihidupkan dalam waktu tertentu.

Baca Juga: Tombol Ini Bikin Udara Sejuk Keluar dari Jok Depan Hyundai Creta

Apabila terdeteksi gangguan atau masalah pada mobil, Bluelink akan mengirim notifikasi dan indikator secara otomatis melalui fitur Automatic Diagnostic Report. Namun, Anda juga dapat melakukan pengecekan secara manual melalui fitur Vehicle Diagnostics pada head unit kendaraan.

Sebelum bepergian, Anda juga bisa mengecek kesiapan mobil terlebih dahulu melalui Vehicle Status Check or Notification. Fitur ini akan menampilkan kondisi tekanan angin ban dan indikator bahan bakar minyak (BBM) maupun sisa baterai.

Saat mobil dalam keadaan terparkir di suatu tempat, Anda juga bisa mengecek apakah mesin dan AC masih menyala atau tidak, serta memantau apakah pintu dan kap mesin dalam keadaan terbuka atau tertutup.

4. Akses layanan darurat

Terkadang, banyak hal tak terduga yang bisa terjadi ketika berkendara, seperti mobil yang tiba-tiba mogok di jalan atau terjadi kecelakaan. Bluelink dibuat untuk membantu memberikan akses layanan pada saat-saat darurat.

Baca Juga: Dua Tombol Ini Bisa Menolong Pemilik Hyundai Creta Saat Darurat

Akses darurat dengan teknologi Bluelink.
Dok. Hyundai Motors Indonesia
Akses darurat dengan teknologi Bluelink.

Salah satu layanan yang diberikan adalah Road Side Assistance (RSA).

Jika mobil tiba-tiba bermasalah di jalan, Anda dapat meminta bantuan dengan menekan tombol SOS yang terletak di overhead console. Tombol tersebut akan menghubungkan Anda dengan Hyundai Bluelink Call Center 24 jam. Operator yang terhubung akan mengirimkan bantuan ke lokasi Anda.

Dalam keadaan darurat, Anda juga dapat meminta layanan Emergency Assistance dengan menekan tombol SOS. Tombol tersebut juga terletak di overhead console. Anda bisa meminta bantuan darurat melalui Hyundai Bluelink Call Center.

Selain itu, apabila terjadi kecelakaan dan airbag mengembang, fitur Automatic Collision Notification (ACN) secara otomatis akan mengirim notifikasi ke Hyundai Bluelink Call Center. Operator akan memastikan keadaan Anda, lalu mengirim bantuan polisi dan medis bila diperlukan.

Baca Juga: Berita Foto, Tes Kemampuan dan Fitur Hyundai Creta di Pulau Dewata

Itulah kenyamanan dan keamanan yang ditawarkan teknologi  pada Hyundai CRETA.

Perlu diketahui, aplikasi Bluelink menggunakan sistem berlangganan dengan periode 3 tahun. Setelah masa berlangganan habis, Anda dapat melakukan perpanjangan melalui aplikasi Bluelink.

Saat ini, ada kabar baik bagi Anda yang ingin memiliki Hyundai CRETA. Mulai Februari 2022, Hyundai CRETA sudah tersedia di seluruh dealer resmi Hyundai Motors Indonesia.

Anda dapat melakukan test drive untuk menjajal berbagai fitur dan layanan teknologi  , serta pengalaman berkendara dengan Hyundai CRETA secara langsung di dealer resmi Hyundai terdekat.

Untuk informasi selengkapnya seputar test drive dan pembelian Hyundai CRETA, Anda dapat kunjungi tautan ini.

Saat ini, Hyundai Motors Indonesia juga menghadirkan promo pembelian Hyundai CRETA melalui program Hyundai SmartDeal. 

Hyundai SmartDeal menjadi solusi cermat untuk memiliki Hyundai CRETA dengan biaya yang lebih ringan hingga 50 persen, bebas biaya perawatan berkala, dan keuntungan dari jaminan harga jual kembali sebesar 70 persen jika melakukan tukar tambah ke mobil baru Hyundai setelah melunasi angsuran terakhir

Untuk informasi selengkapnya mengenai produk, spesifikasi, dan pembelian, Anda dapat mengunjungi laman penjualan Hyundai CRETA di situs web Hyundai Motors Indonesia.

Anda juga dapat mengikuti update seputar produk dan inovasi Hyundai melalui Instagram @hyundaimotorindonesia, Facebook Hyundai Motors Indonesia, Twitter @hyundaimotorid, dan YouTube Hyundai Motors Indonesia.

Editor : Sheila Respati

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id

REKOMENDASI HARI INI

Bikin SIM di Luar Domisili Langsung Datang ke Satpas, Ini Syarat dan Biayanya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa