Tim Prinsipal Haas, Guenther Steiner, sempat mengungkap bahwa keputusan soal Mazepin sudah di luar kuasanya gara-gara banyak pihak dengan kekuatan besar yang terlibat.
Meski sang bos ingin mempertahankan Mazepin, pada akhirnya sang pembalap harus rela ditendang.
"Tim Haas F1 telah sepakat untuk memutus kerja sama sponsor Uralkali dan kontrak pembalap Nikita Mazepin," itulah pernyataan yang tertulis dalam statement resmi tim Haas.
"Bersama komunitas F1, tim terkejut dan sedih dengan yang terjadi atas invasi ke Ukraina dan berharap ada akhir yang indah dan damai pada konflik ini," lanjutnya.
Soal pengganti, Haas tampaknya hampir pasti menaikkan Pietro Fittipaldi yang selama ini jadi pembalap cadangan.
Di sisi lain, ada rumor bahwa Antonio Giovinazzi mungkin saja dipanggil untuk membela Haas dengan bantuan Ferrari.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | planetf1.com |
KOMENTAR