Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jalan Umum Dipakai Untuk Garasi Mobil, Warga Medan Ini Tahan Emosi Selama Dua Tahun

Dia Saputra - Selasa, 1 Maret 2022 | 16:07 WIB
Garasi mobil di Medan malah makan jalan umum, sudah berlangsung dua tahun.
TribunMedan.com
Garasi mobil di Medan malah makan jalan umum, sudah berlangsung dua tahun.

GridOto.com - Sebuah garasi kendaraan pribadi yang memakan jalan umum kembali bikin geger warganet Tanah Air.

Namun lebih parahnya lagi, kejadian di Kota Medan ini sudah berlangsung kurang lebih selama dua tahun lamanya.

Hal itu terungkap setelah warga Gang Burung Tikar, Tegal Rejo, Kecamatan Medan Perjuangan mulai meresahkannya.

Jeplin Monroe, salah satu warga sekitar mengaku kurang nyaman dengan adanya garasi yang memakan jalan umum.

"Terlebih garasi tersebut berada tepat di depan rumah saya," ucap Jeplin dikutip dari TribunMedan.com.

Bahkan keresahan Jeplin sudah disampaikan ke pihak kelurahan agar garasi tersebut segera dibongkar.

"Kami dimediasi, tapi dari pihak pemilik garasi tidak mau menghadiri proses mediasinya," kata Jeplin.

Padahal Jeplin ingin kasus ini segera selesai agar dirinya bisa mengalihkan pintu gerbangnya ke sisi lain.

Kasus ini juga sudah diadukan hingga ke Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Penataan Ruang Kota Medan.

Baca Juga: Gara-gara Ban Digembok, Suspensi Depan Yamaha XMAX Patah Saat Ditarik, Berapa Biaya Pergantiannya?

Editor : Fendi
Sumber : Tribunmedan.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kurang Bikin Soak, Begini Cara Mudah Mengisi Air Aki Mobil Biar Awet

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa