Beres dengan kaki-kaki dan mesin, pekerjaan dilanjutkan dengan merombak bodi-bodinya menjadi lebih minimalis.
Seperti subframe yang sudah dirombak jadi lebih ramping dan kemudian dipasangi jok serta side cover custom.
Lalu tangkinya kini memakai milik Yamaha XT500 dan dipadukan dengan kokpit yang modern dan minimalis.
Kokpitnya berisikan part-part Magura lalu ditambahkan dengan panel speedometer mungil dari Motogadget.
Melengkapi bodi-bodinya, disematkan headlamp Koso dan lampu sein LED di depan serta stoplamp LED mungil di belakang.
Terakhir sebagai finishing, bodi-bodinya diberi kelir biru dengan aksen hitam dan putih yang terlihat gagah.
Hasilnya, Honda NX650 Dominoator ini sekarang berubah menjadi scrambler yang tampil sangar dan rupawan.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR