Yamaha Fazzio dibekali mesin 1-silinder 125 cc yang dilengkapi teknologi Blue Core Hybrid, diklaim mampu hasilkan tenaga 8,3 dk di 6.500 rpm dan torsi 10,6 Nm di 4.500 rpm.
Menariknya lagi pabrikan berlogo tiga garpu tala ini juga membekalinya dengan teknologi baru Yamaha Blue Core Hybrid, membuat motor punya dua sumber tenaga yang saling bersinergi.
Di antaranya adalah tenaga yang dihasilkan dari mesin serta tenaga yang berasal dari Electric Power Assist Start.
Electric Power Assist Start ini menggunakan baterai untuk membantu kerja mesin konvensional, dengan memberi tenaga tambahan saat tiga detik tarikan pertama.
Kemudian daya baterai akan kembali terisi ketika motor sudah melaju.
Dengan begitu akselerasi awal motor hybrid ini bisa lebih bertenaga dan halus saat membawa penumpang, barang maupun jalan menanjak.
Untuk sektor kaki-kaki, Yamaha membekali skutik berteknologi hybrid ini dengan peredam kejut depan teleskopik dan single suspensi di belakang.
Lalu peleknya menggunakan model racing dibalut ban 110/70-12 dilengkapi rem cakram di depan dan belakang tromol.
Artikel ini telah tayang di Tribun-Bali.com dengan judul Surprise Fazzio untuk Sang Istri di Hari Valentine
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | yamaha-motor.co.id,Tribun-Bali.com |
KOMENTAR