Tidak hanya Multi-Terrain Select, Sequoia TRD Pro juga mendapatkan fitur Crawl Control yang mengontrol mobil dalam mode merayap.
Lalu ada Downhill Assist Control (DAC) yang membantu pengemudi mengendalikan kecepatan mobil saat menghadapi turunan terjal.
Baca Juga: Mengintip Toyota Land Cruiser 300 Paling Polos, Fiturnya Apa Saja?
Sayangnya Toyota Sequoia belum mendapatkan fitur suspensi canggih Electronic Kinetic Dynamic Suspension System (E-KDSS) seperti Land Cruiser 300.
Sebagai gantinya, Toyota memberikan Sequoia TRD Pro beberapa upgrade lainnya seperti ban dan pelek yang lebih lebar, shock breaker dari Fox, dan skid plate.
Tidak lupa secara tampilan, Sequoia TRD Pro itu lebih sangar dengan gril besar bertuliskan 'TOYOTA', light bar di gril, serta ventilasi pada kap mesin.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR