Selain itu striping di bagian fairing sampingnya juga beda.
Pada pilihan warna versi lama, terdapat grafis bertuliskan R berwarna biru.
Sementara di pilihan warna baru ini lebih minimalis, karena hanya bertuliskan R25 berukuran lebih kecil dengan warna kombinasi biru dengan cyan.
Satu lagi, tulisan Yamaha di bagian undercowl dan sepatbor depan juga berubah dari sebelumnya putih menjadi biru.
Sementara untuk versi warna hitam, di versi baru ini terlihat sekujur bodinya terlihat didominasi oleh warna hitam metalik.
Dua garis berwarna putih di bagian fairing depan yang ada di versi non-ABS pun kini dilengserkan dan jadi polos.
Kemudian striping di bagian fairing samping pun berganti warna dari sebelumnya putih polos, kini diberi aksen cyan di bagian bawahnya.
Di versi baru ini juga ditambahkan tulisan Yamaha berukuran kecil di sepatbor depan.
Sementara di bagian undercowl dibiarkan polos.
Selain warna, spesifikasi Yamaha R25 ini identik dengan versi sebelumnya.
Bagi sobat yang berminat, Yamaha R25 ABS dibanderol seharga Rp 68,675 juta on the road (OTR) DKI Jakarta.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR