GridOto.com - Yamaha XT600 merupakan motor tangguh yang masih keturunan dari XT500 yang pernah memenangi Rally Paris-Dakar.
Dengan segala pesona yang cukup kuat, Yamaha XT600 menjadi bahan custom ideal seperti hasil garapan Asphalt and Gravel berikut ini.
Menariknya, Yamaha XT600e ini adalah milik Andrea Caredda, photographer yang sudah bekerja sama dengan Asphalt and Gravel selama bertahun-tahun.
Langsung ke proses ubahan, kru Asphalt and Gravel mengawalinya dengan mempreteli semua bagian motor keluaran tahun 1992 tersebut.
Selanjutnya bagian rangka belakang atau subframe dirombak menjadi lebih simpel dan kemudian dipasangi sepatbor aluminium dan stoplamp LED mungil.
Lalu di atasnya terpasang jok kustom simpel dengan balutan kulit asli berwarna hitam garapan Matteo Murgia.
Maju ke depan, tangkinya sudah diganti dengan milik Kawasaki Z400 tahun 80an demi kesan lawas dan menyesuaikan joknya.
Pindah ke bagian kokpit, Tommaso dan Edoardo dari Asphalt and Gravel memasang setang SRT Factory khas scrambler.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikebound.com |
KOMENTAR