Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota GR 86 Adopsi Gaya Manga MF Ghosh, Ubahan Minimalis Tapi Stylish

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 20 Januari 2022 | 12:56 WIB
Modifikasi Toyota GR 86 tampil stylish adopsi gaya manga MF Ghost
Motor-fan
Modifikasi Toyota GR 86 tampil stylish adopsi gaya manga MF Ghost

GridOto.com - Bicara manga atau anime Jepang dengan tema otomotif, serial Initial D pasti menjadi yang pertama terbesit di pikiran.

Tapi kisah Initial D sudah berakhir pada 2013 silam, dan Shuichi Shigeo selaku pengarang sudah meneruskannya dengan nama MF Ghosh.

Sang pemeran utama, Katana Livington diceritakan sebagai anak murid dari Takumi Fujiwara di sekolah Royal Donington Racing, Inggris.

Pemuda blasteran Jepang-Inggris ini bakal mengenderai Toyota 86 sebagai senjata andalannya untuk menaklukan ajang balap MFG Series.

Baca Juga: OtoToys - Jalin Kerja Sama Bareng Toyota, Tamiya Luncurkan Miniatur GR 86, Mesin Gunakan Edisi Terbaru

Tampilan belakang modifikasi Toyota GR 86 adopsi gaya manga MF Ghost
Motor-fan
Tampilan belakang modifikasi Toyota GR 86 adopsi gaya manga MF Ghost

Nah, demi menyemarakan animasi MF Ghosh pada 2023 mendatang, pihak agensi menyuguhkan proyek modifikasi berbasis Toyota GR 86.

Proyek berlabel MFG Concept hasil kolaborasi dengan pembalap Jepang Maximo Orido ini dikemas mirip Toyota 86 di manga MF Ghost.

Selain laburan cat merah dan nomor balap 86 di kedua pintu, sportscar ini juga ditopang pelek JDM dari Volk Racing TE37 Saga S Plus.

Modifikasi Toyota GR 86 pakai pelek Volk Racing TE37 Saga S Plus.
Motor-fan
Modifikasi Toyota GR 86 pakai pelek Volk Racing TE37 Saga S Plus.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kompak Dipakai Dalam Kota, Segini Harga Toyota Raize Per November 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa