Baca Juga: Jangan Salah Beli, Ini Dua Jenis Baterai Buat Remot Keyless Motor
"Besi dudukan knop wajib diamplas sampai lapisan catnya terkelupas dan terlihat besinya. Tujuannya agar sistem knop keyless mendapatkan massa dari dudukannya itu," ujar Agus, staff penjual keyless aftermarket merek 9nine ke Gridoto.
Menurut Agus, jika besi dudukan knop di rangka tidak diamplas hingga catnya terkelupas, kerja komponen keyless aftermarket ini bisa tidak maksimal.
Jika kabel dan grounding sudah dipastikan benar, terakhir kalian bisa cek bagian remote keyless.
Pastikan remote sudah dilengkapi dengan baterai atau pelindung baterainya sudah dilepas agar remote bisa digunakan.
"Seperti produk kami itu di remotenya sudah terpasang baterai, tetapi dikasih pelindung agar baterai tidak habis sebelum digunakan di motor konsumen. Nah pelindung baterai itu yang harus dilepas dulu," tutup Agus.
Nah, jadi perhatikan beberapa hal tadi kalau kalian membeli keyless aftermarket dan tidak bisa menyala di motor kalian Sob!
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR