Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Foto Jembatan dengan Tanjakan Super Curam di Jepang Ini Bukan Hasil Editan, Kalau Tahu Faktanya Dijamin Melongo

Ruditya Yogi Wardana - Minggu, 2 Januari 2022 | 12:25 WIB
Foto Jembatan Eshima Ohashi yang terlihat punya tanjakan super curam.
Japankuru.com
Foto Jembatan Eshima Ohashi yang terlihat punya tanjakan super curam.

Baca Juga: Disebut 'Jembatan Sirotol Mustaqim', Ternyata Begini Fakta Jembatan Gantung di Magelang Ini Sob

Jembatan yang membelah Danau Nakaumi ini punya tinggi kurang lebih 44,7 meter dan panjang 1,7 Km dengan konstruksi rangka rigid.

Bicara soal faktanya, memang benar konstruksi Jembatan Eshima Ohashi dibuat menanjak.

Konstruksi tersebut dibuat bukan tanpa alasan, karena Danau Nakaumi kerap dipakai sebagai perlintasan kapal.

Dengan konstruksi yang tinggi dan menanjak, akses kapal di Danau Nakaumi pun jadi tidak terhalang. 

Tapi untuk sudut kemiringan tanjakannya, sebetulnya enggak semengerikan seperti yang ada di foto.

Nah loh, ternyata begini Jembatan Eshima Ohashi yang asli (atas) dan proses pengambilan foto yang beredar di internet (bawah).
Japankuru.com
Nah loh, ternyata begini Jembatan Eshima Ohashi yang asli (atas) dan proses pengambilan foto yang beredar di internet (bawah).

Soalnya, suduh kemiringan tanjakan Jembatan Eshima Ohashi hanya 3,44 derajat dari arah Kota Sakaiminato dan 2,86 derajat dari arah Kota Matsue.

Usut punya usut, tanjakan super curam di foto Jembatan Eshima Ohashi hanyalah ilusi optik saja.

Jadi, foto yang sudah beredar luas ini ternyata diambil dari jarak yang cuku jauh.

Ditambah posisi kamera juga dibuat sejajar dengan Jembatan Eshima Ohashi, sehingga tanjakannya jadi terlihat super curam.

Setelah tahu faktanya, jangan sampai tertipu lagi sama fotonya ya, sob.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Nils Willner (@european_vintage_cars)

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa