Masalah tinggi dan berat bedan jadi alasan utama PetruX gagal kompetitif bersama RC16.
Raihan terbaik Petrucci bersama Tech3 KTM adalah finis ke-5 pada balapan MotoGP Prancis 2021 di sirkuit Le Mans.
Petrucci dan Lecuona pun digantikan oleh pembalap unggulan di Moto2 2021, Remy Gardner dan Raul Fernandez di MotoGP 2021.
Kini Petrucci sedang menanti debutnya pada Reli Dakar 2022 yang dimulai 1 Januari 2022 besok.
MotoGP 2021 juga jadi saksi runtuhnya karier panjang seorang Valentino Rossi.
Valentino Rossi mengakhiri kariernya di MotoGP sebagai pembalap tim Petronas Yamaha SRT.
Pada beberapa musim terakhir khususnya musim 2020, Rossi memang sudah mulai menunjukkan penurunan performa kecepatannya.
The Doctor gagal bersaing, hingga akhirnya Yamaha membuat keputusan besar dengan menggantikannya dengan Fabio Quartararo di tim pabrikan.
Setelah menunda cukup lama, Rossi-pun akhirnya mau bergabung dengan tim SRT sebagai rekan tim anak didiknya, Franco Morbidelli.
Meski mendapat motor pabrikan, rider senior ini gagal menunjukkan performa bagus selama musim 2021.
Posisi finis terbaik Rossi adalah finis ke-10 sebanyak 3 kali di musim 2021.
Selain itu pemilik 9 gelar juara dunia ini tidak bisa kompetitif dan hanya balapan di barisan belakang saja.
Meski musim terakhirnya tak begitu bagus, raihan Valentino Rossi selama kariernya sejak tahun 1996 hingga 2021 akan selalu diingat oleh fans balap.
Kini Rossi menikmati masa pensiunnya dan mulai memikirkan balapan di ajang balap mobil.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR