Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kaleidoskop 2021: Buah Persaingan Ketat, F1, MotoGP, dan WorldSBK Punya Juara Dunia Baru Tahun Ini

Muhammad Rizqi Pradana - Sabtu, 25 Desember 2021 | 20:05 WIB
Dunia balap mengadirkan persaingan ketat selama 2021 ini, bahkan F1, MotoGP, WorldSBK, dan MXGP melahirkan Juara Dunia baru tahun ini.
Twitter/RedBullRacing
Dunia balap mengadirkan persaingan ketat selama 2021 ini, bahkan F1, MotoGP, WorldSBK, dan MXGP melahirkan Juara Dunia baru tahun ini.

GridOto.com - Musim 2021 ini bisa dibilang merupakan salah satu tahun terbaik bagi para penggemar balap.

Alasannya, persaingan ketat kerap terjadi di berbagai disiplin balap berstatus kejuaraan dunia selama 2021 ini.

Bahkan untuk beberapa ajang balap, persaingan ketat tersebut turut melahirkan Juara Dunia baru untuk musim balap 2021.

Empat di antaranya lahir lewat kasta tertinggi disiplin balap masing-masing yaitu WorldSBK, MotoGP, dan F1.

Di ajang balap motor produksi WorldSBK, Toprak Razgatlioglu akhirnya sukses menyudahi dominasi Jonathan Rea dan Kawasaki Racing Team sebagai Juara Dunia bertahan selama enam tahun terakhir.

Jalan pembalap PATA Yamaha with BRIXX tersebut menuju gelar Juara Dunia WorldSBK 2021 juga tidak bisa dibilang mudah.

Toprak Razgatlioglu sukses mengunci gelar Juara Dunia WorldSBK 2021 di Indonesia.
David Clares/WorldSBK
Toprak Razgatlioglu sukses mengunci gelar Juara Dunia WorldSBK 2021 di Indonesia.

Toprak Razgatlioglu dan Jonathan Rea tampak seimbang dan bersaing ketat selama musim balap WorldSBK 2021 berlangsung.

Tapi momentum di belakang pembalap asal Turki tersebut lebih kuat, terutama di paruh kedua musim WorldSBK 2021 yang mana Toprak sukses meraih 10 kemenangan.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Dikira Desain India, Ternyata Ini Fakta Suzuki XL7 Dirancang Orang Italia dan Jepang

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa