"Roller bawaan Yamaha NMAX itu beratnya 13 gram," ujar Mardi.
"Untuk yang cari akselerasi atau tarikan bawah yang responsif bisa pakai roller dengan berat 12 gram," jelas mekanik yang pernah bekerja di bengkel resmi Yamaha ini.
Memang enggak banyak motor matic yang pakai roller 12 gram.
Namun, beberapa roller buatan aftermarket ada yang bobotnya 12 gram untuk Yamaha NMAX.
Baca Juga: Tips Beli Motor Bekas, Begini Ciri Motor yang Kabel Koplingnya Mau Putus
Menurut Mardi, roller dengan berat 12 gram sudah mumpuni untuk megakali tarikan bawah Yamaha NMAX buat harian.
"Roller 12 gram itu membuat tarikan bawah atau akselerasi Yamaha NMAX lebih responsif. Tapi ketika putaran atas tarikan mesin enggak terasa hilang," papar Mardi.
"Soalnya kalau roller lebih enteng dari itu memang akselerasi responsif tapi tenaganya mesin pada putaran atasnya hilang," tutupnya saat ditemui di Jalan Raya Mustikasari, Bantar Gerbang, Bekasi, Jawa Barat.
Nah, bisa diterapkan tuh ke Yamaha NMAX bekas yang kalian beli.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR