Sedangkan kedua rodanya memakai pelek Roland Sands Racing Traction flat track 19 inci dengan hub TT Race dan balutan ban Dunlop DT3.
Baca Juga: Indian FTR1200S Bodi Aluminium, Dihiasi Hand-Lettering Berlapis Emas
Kemudian dipasang juga pengereman dengan kaliper Performance Machine dan cakram Galfer yang modern.
Selain itu ada sepatbor belakang bergaya lawas dari Lowbrow Customs untuk menyempurnakan kaki-kakinya.
Untuk bodi-bodinya, ada tangki replika Indian Chief 1946 serta jok single seat yang penuh nuansa lawas.
Menyempurnakan bodi-bodinya, dipasang pula stoplamp mungil, floorboard, foot control hingga grip bernuansa lawas.
Baca Juga: Warisan Perang Dunia II, Indian Scout Jadi Dirt Track Tanpa Rem
Berikutnya untuk mesinnya, kru RSD memberikan beberapa upgrade seperti pemakaian pengapian Altmann Micro Machines Haan P3 dan sistem kelistrikan baru.
Lalu dipasang juga karburator Mikuni HSR45 dengan manifold kustom serta exhaust system kustom dengan muffler dari Cone Engineering.
Kemudian untuk sentuhan akhir, bodi-bodi, rangka dan mesinnya diberi perawatan khusus agar terlihat lawas dan termakan waktu.
Alhasil tercipta sebuah Indian Chief bobber yang punya tampilan lawas tapi dengan performa modern.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR