Melanjutkan perjalanan ke Tol Kanci-Pejagan dan Tol Pejagan-Pemalang, Tim OT memutuskan untuk rehat dan keluar di Gerbang Tol Gandulan Pemalang di KM 312.
Ingat ya Sob, jangan memaksakan diri untuk tetap berkendara, mengatur ritme istirahat akan menjaga keselamatan perjalanan, sekaligus memberi kesempatan kita untuk mengecek kondisi kendaraan sebelum melanjutkan perjalanan kembali.
Loh, kok istirahatnya harus keluar Tol, kenapa tidak berhenti di Rest Area terdekat?
Iya Sob, tim OT ingin menikmati kembali kenangan sajian khas lokal yang dulu sering menjadi persinggahan kala perjalanan jauh sebelum terbangun Tol Trans Jawa.
Kami menuju ke arah kota Pemalang, dan singgah di sebuah resto Ayam Gepuk Super Lezat di sekitar Jalan Jendral Sudirman, Pemalang.
Beragam menu dapat dinikmati di sini dengan cita rasa yang cukup memuaskan selera.
Selain soal rasa, nuansa bangunan tradisional dari bambu dan jerami lumayan membuat mata kembali segar.
Ditemani hujan rintik, tim OT menikmati sajian sembari selonjoran kaki di saung lesehan. Mantab!
Baca Juga: Beberapa Fitur yang Cuma Dimiliki Pajero Sport Dakar Ultimate
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
KOMENTAR