4. Sirkuit Jalan Raya Terpanjang di Kalender F1 2021
Sirkuit ini dibangun dengan selisih 172 km lebih panjang dari Sirkuit Jalan Raya Kota Baku.
Hal itu secara tidak langsung menjadikannya sirkuit jalan raya terpanjang di kalender F1 2021.
Namun dalam sejarah, Sirkuit Jalan Raya Kota Jeddah masih kalah dari Pescara dengan 25,579 km yang pernah menggelar balapan pada 1957 silam.
• Jeddah Street Circuit, Arab Saudi - 6,175 km
• Baku City Circuit, Azerbaijan - 6,003 km
• Albert Park, Australia - 5,303 km
• Marina Bay, Singapura - 5,063 km
• Monako - 3,337 km
5. Tikungan Terbanyak di Kalender F1 2021
Sirkuit Jalan Raya Kota Jeddah memiliki 27 tikungan, yang membuatnya lebih banyak empat tikungan dari Marina Bay dan enam tikungan lebih banyak dari Yas Marina.
Tikungan cepat di Sirkuit Jalan Raya Kota Jeddah tidak terlalu terasa menikung, karena sudutnya tidak terlalu besar dan pembalap bisa melibasnya dengan cepat.
• Jeddah, Arab Saudi - 27
• Marina Bay, Singapura - 23
• Yas Marina, Abu Dhabi - 21
• Baku City Circuit, Azerbaijan - 20
• Circuit of The Americas (COTA), Amerika Serikat - 20
6. Ada Tiga Zona Drag Reduction System (DRS)
Walaupun menyandang status sirkuit jalan raya, namun sejak awal sirkuit Jeddah diwajibkan untuk menyajikan tontonan menarik.
Tidak heran jika treknya dibikin agar memungkinkan salip-menyalip, dengan bantuan tiga zona DRS yang bisa dibilang sebagai angka yang cukup banyak, apalagi untuk trek jalan raya kota.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR