Tak ketinggalan pengeremannya diupgrade dengan kaliper Anchor dua piston dengan cakram aftermarket model wavy.
Sementara untuk rem belakang tetap model tromol namun paha remnya sudah diganti dengan material stainless steel biar lebih manis.
Semakin istimewa lagi adalah suspensi belakangnya yang kini memakai shock Ohlins agar sisi kenyamanannya makin maksimal.
Pindah ke sektor mesin, tampak kalau filter box-nya dibuat lebih keren dengan balutan serat karbon.
Baca Juga: Modifikasi Proper Honda Vario 150, Pasang Part Premium dan Berjubah Putih Elegan
Lalu ada juga cover radiator dan leher knalpot titanium dengan warna biru keunguan yang menawan.
Dari sektor bodi-bodi memang masih cukup standar tapi tampak begitu stylish berkat balutan serat karbon di beberapa panel bodinya.
Alhasil berkat modifikasi impresif tadi, Honda Vario 150 ini jadi terlihat semakin keren dan stylish.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR