"Pemeriksaan kargo logistik dilakukan sesuai aturan, telah mendapat izin dan didampingi pihak Dorna selama proses berlangsung. Keterlibatan pihak Freight Forwarder mendapat izin dari Dorna Sport dan Bea Cukai untuk membuka peti dan memeriksa karena perlu mengambil nomor sasis," ungkap Ricky Baheramsjah, Direktur Utama MGPA.
"Untuk itu, mereka mendapat izin khusus dari Dorna Sport untuk membuka peti untuk memeriksa isi kargo," jelasnya.
Sayangnya saat prosesi berlangsung, ada pihak yang dengan sengaja mendekati motor tanpa sepengetahuan bahkan mengambil video tanpa izin, lalu mempublikasikan video tersebut hingga kejadiannya viral sampai ke petinggi Ducati.
MGPA sudah meminta maaf secara resmi kepada Dorna Sports, dan rencananya juga akan memberikan klarifikasi langsung kepada pihak Ducati.
Selain itu, MGPA juga meminta maaf kepada masyarakat pencinta balap yang juga terganggu dengan kejadian memalukan ini.
Setelah kejadian ini, jalur keluar masuk pit lane langsung diperketat agar hal serupa tidak terulang.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Siaran Pers ITDC dan MGPA |
KOMENTAR