Lalu dibuatkan juga tangki kustom dari pelat besi 1 mm yang berkapasitas 3,8 liter.
Nah untuk bodi-bodinya tersebut, Irons&Woods mengandalkan kayu jati tua yang punya ketebalan sekitar 1 cm.
Kayu jati tersebut tentunya mengalami beberapa tahap proses agar bisa diaplikasi menjadi sebuah bodi motor yang rawan kena cairan bensin, oli, atau air.
"Untuk awalnya meratakan tekstur kayu yang berpori-pori, saya pakai sanding sealer untuk kayu agar rata," jelasnya.
Baca Juga: Yamaha XMAX Tampil Garang, Pengereman dan Mesin Diupgrade Maksimal
"Setelah itu pakai clear body jenis PU agar anti oli, bensin, dan air," tambahnya.
Lalu untuk kaki-kaki, garpu depannya mengandalkan milik motor bebek yang dimodifikasi menjadi lebih pendek dan shock belakang aftermarket.
Sementara kedua rodanya mengandalkan pelek aluminium Mini GP Medium berukuran 8x3.00 inci di depan dan 8x3.50 inci di belakang.
Alhasil dari keisengan tersebut, terciptalah sebuah motor yang bertampang unik dan menarik.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR