Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren - Anjuran Perawatan Lengkap Kawasaki Z250 Biar Aman Dipakai Harian dan Touring, Biaya Mulai Rp 120 Ribu

Harun Rasyid - Minggu, 24 Oktober 2021 | 16:47 WIB
Ilustrasi Kawasaki Z250
Kawasaki
Ilustrasi Kawasaki Z250

Baca Juga: Seken Keren - Harga Kawasaki Z250 Bekas Menggiurkan, tapi Jika Mesinnya Ngelitik Wajib Perhatikan Hal Ini

"Sementara untuk Z250, olinya pakai 2 liter. Tapi saat ganti filter oli, butuh sebanyak 2,3 liter oli untuk mesinnya," sambungnya.

Selanjutnya, Black berujar bahwa anjuran servis rutin Kawasaki Z250 di bengkelnya cukup bervariasi.

"Waktu servis rutin itu tergantung pemakaiannya. Jika motor sering dipakai touring atau jadi motor harian yang sering dipakai di cuaca panas, sebaiknya servis sebulan sekali," imbuhnya.

"Namun karena kebanyakan Z250 ini jadi motor hobi yang jarang dipakai harian, bisa juga servis rutinnya dilakukan dua sampai tiga bulan sekali," lanjut Black.

Ilustrasi Kawasaki Z250
shifting-gears.com
Ilustrasi Kawasaki Z250


Ia menyebut, mekanisme pengerjaan servis rutin di bengkel WRM berupa cuci throttle body, pembersihan kerak di busi, pengecekan filter udara, hingga pembersihan injector.

"Disini ada pilihan paket servis yaitu stage 1 sampai 3. Stage 1 cuma cuci throttle body, stage 2 ditambah infus injector, stage 3 itu full paket dengan tambahan engine flush plus cairan ester yang dicampurkan ke oli mesin," terang Black.

Soal biaya servis rutin Kawasaki Z250 paket lengkap di bengkel WRM ini, dibanderol Rp 290 ribu.

Sedangkan untuk paket servis stage 1 dibanderol Rp 140 ribu dan ada tambahan Rp 60 ribu untuk paket servis stage 2.

Baca Juga: Seken Keren - Rahasia Bikin Tenaga Kawasaki Z250 Bisa Lebih Beringas, Ternyata Begini Doang

"Saat ini kami ada promo servis rutin. Jadi jasa servis yang tadinya Rp 140 ribu kami diskon jadi Rp 120 ribu," tutup Black.

Bengkel spesialis motor sport, Wartech Racing Motosport (WRM) di Bekasi
Harun/GridOto.com
Bengkel spesialis motor sport, Wartech Racing Motosport (WRM) di Bekasi

 

Wartech Racing Motosport

Jalan Raya Setu Cibuntu, Bekasi, Jawa Barat.

Telp: 0821-1890-6740

 

Editor : Eka Budhiansyah

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa