Lanjut ke bagian bodywork, tangkinya mengandalkan model peanut yang dipadukan dengan jok single seat serta sepatbor belakang custom yang unik.
Lalu untuk kokpitnya, dipasangi setang 'Bootlegger' dari TC Bros dan dilengkapi Lowbrow grip, master rem dan master kopling KustomTech.
Tak ketinggalan dibuatkan batok atau rumah headlamp custom dari bahan aluminium dengan lampu dari Jeep lawas.
Pindah ke sektor mesin, tak banyak ubahan yang dilakukan dan hanya sebatas ubahan ringan.
Baca Juga: Harley-Davidson Road King Dicomot Mesin, Jadi Tumbal Membangun Boardtracker
Seperti pemasangan karburator Screamin’ Eagle slide, exhaust system custom serta konversi dari drive belt ke rantai.
Terakhir sebagai finishing, bobber ini diberi kelir hitam dan aksen raw finish yang membuatnya terlihat menarik.
Hasilnya, Harley-Davidson Sportster XL1200 ini menjelma menjadi sebuah bobber yang tampil gagah dan sangar.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR