Dalam keadaan standar, mesin V8 berkapasitas 4.000 cc ini sudah mampu menyemburkan tenaga sebesar 251 dk dan torsi puncak 365 Nm.
Baca Juga: BMW E30 M3 Kece Pakai Kosmetik ala DTM Edition, Harga Tembus 1,3 Miliar
Agar kesan sangar sedan lawas ini benar-benar terasa, eksterior pun ikutan dirombak tampilannya menggunakan wide body bergaya agresif.
Mulai dari pasokan lips spoiler depan, air scoops kap mesin, gril berwarna hitam, over fender bolt-on, ducktail, dan bumper belakang.
Dan hal yang paling memanjakan mata adalah laburan skema cat tunggal abu-abu yang melapis keseluruhan bodi BMW Seri-3 E30 ini.
Terlebih dipadukan warna hitam dari pelek unik model monoblock dan dibungkus ban semi slick yang terliat meaty. Berikut videonya!
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Motor1.com |
KOMENTAR