Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Amerika 2021

Hasil FP2 Moto2 Amerika 2021 - Raul Fernandez Tercepat Lagi, 'Tim Indonesia' Malah Melempem

Muhammad Rizqi Pradana - Sabtu, 2 Oktober 2021 | 04:15 WIB
Raul Fernandez kembali berkuasa di sesi FP2 Moto2 Amerika 2021, 'Tim Indonesia' malah melempem.
Red Bull KTM Ajo / ajo.fi
Raul Fernandez kembali berkuasa di sesi FP2 Moto2 Amerika 2021, 'Tim Indonesia' malah melempem.

Baca Juga: FP1 Moto2 Amerika 2021 - Raul Fernandez Rebut Waktu Tercepat di Detik-detik Akhir, Pembalap Tim Indonesia Meroket ke Posisi Dua

Sam Lowes akhirnya berhasil mengkudeta Fernandez sebagai pemimpin sesi dengan catatan waktu 2 menit 10,534 detik.

Tapi takhta milik Sam Lowes tidak bertahan lama, karena Fernandez berhasil mencatatkan waktu yang lebih cepat lagi.

Bahkan, pembalap dengan nomor start 25 berhasil membukukan waktu di bawah 2 menit 10 detik pertama, yaitu 2 menit 9,880 detik.

Catatan waktu tersebut terbukti tak terkalahkan hingga akhir, membuat Raul Fernandez resmi keluar sebagai pembalap tercepat pada sesi FP2 Moto2 Amerika 2021.

Rekan setimnya yaitu Remy Gardner bertengger di posisi kedua, dua seperseratus detik lebih lambat dari Fernandez.

Namun lebih cepat 0,4 detik dibandingkan Sam Lowes yang akhirnya sukses bertahan di posisi ketiga.

Kubu 'Tim Indonesia' mengalami kemunduran dibandingkan sesi sebelumnya, karena tidak satupun pembalap mereka memasuki 14 besar.

Fabio Di Giannantonio (Federal Oil Gresini Moto2) membawa hasil terbaik bagi 'tim Indonesia' di posisi ke-15.

Ia diikuti oleh Bo Bendsneyder (Pertamina Mandalika SAG Team) yang berada tepat dibelakangnya di posisi ke-16.

Beberapa tempat ke belakang, ada rekan satu timnya yaitu Thomas Luthi yang berada di posisi ke-20.

Sementara tandem Di Giannantonio yaitu Nicolo Bulega yang mampu bertengger di posisi ke-23.

Berikut hasil lengkap FP2 Moto2 Amerika 2021:

Pembalap Red Bull KTM Ajo yaitu Raul Fernandez kembali berkuasa di sesi FP2 Moto2 Amerika 2021, 'Tim Indonesia' malah melempem.
MotoGP
Pembalap Red Bull KTM Ajo yaitu Raul Fernandez kembali berkuasa di sesi FP2 Moto2 Amerika 2021, 'Tim Indonesia' malah melempem.

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa