Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Launching All New Honda BR-V 2021

All New Honda BR-V Resmi Meluncur di Pasar Otomotif Indonesia, Simak Nih Pilihan Warnanya

Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 21 September 2021 | 17:40 WIB
All New Honda BR-V meluncur, didesain khusus untuk kebutuhan konsumen Indonesia, simak nih pilihan warnanya.
Tangkap Layar YouTube Hondaisme
All New Honda BR-V meluncur, didesain khusus untuk kebutuhan konsumen Indonesia, simak nih pilihan warnanya.

Baca Juga: Kilas Balik Sejarah Honda BR-V, Penantang Toyota Rush yang Kini Tampil Jauh Lebih 'Macho' dengan Basis N7X Concept

Bagi sobat yang tertarik, Yusak Billy selaku Business Innovation and Sales & Marketing Director HPM mengatakan, konsumen sudah bisa melakukan pemesanan All New BR-V mulai hari ini.

Hanya saja, untuk pengiriman LSUV terbaru Honda ini baru akan dilakukan mulai awal tahun depan alias Januari 2022 nanti.

"Mengingat All New BR-V masih dalam pendaftaran proses sertifikasi kendaraan bermotor untuk menentukan besaran pajak berdasarkan emisi gak buang," ujar Billy dalam kesempatan yang sama.

"Jadi berdasarkan kondisi saat ini, konsumen bisa melakukan pemesanan dengan harga mulai dari Rp 260 juta dengan asumsi menggunakan pajak normal," tambahnya.

Meskipun belum bisa memberikan harga jual All New Honda BR-V saat ini, Billy memastikan bahwa konsumen yang melakukan pemesanan akan mendapatkan keuntungan tersendiri.

Selain bisa mendapatkan unit All New Honda BR-V lebih cepat, konsumen yang melakukan pemesanan pada 2021 ini bisa mendapatkan harga yang lebih rendah.

"Jadi yang booking tahun ini akan mendapatkan harga tetap seperti yang nanti akan kami umumkan tanpa melihat kenaikan harga yang biasanya terjadi tiap awal tahun," ujar Billy.

"Gampangnya, konsumen yang melakukan pemesanan tahun ini akan mendapatkan harga yang lebih murah dibandingkan jika melakukan pemesanan pada 2022 nanti," tutupnya.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Atap HiAce DayTrans Gepeng di Tol Cisumdawu, Petaka Sopir Lalai

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa