Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Apa Itu Triangle Comfort Dalam Custom Motor, Begini Penjelasan Builder

M Aziz Atthoriq - Selasa, 21 September 2021 | 19:25 WIB
Chopper sangar basis Honda Vario lawas
Aziz
Chopper sangar basis Honda Vario lawas

Menurut cowok yang akrab disapa Mbah Topo ini, ia menyebutkan ada 3 aspek penting dalam triangle comfort ini sob yaitu : Posisi setang, posisi tempat duduk, dan posisi footstep alias pijakan kaki.

Setang Scrambler Pulsar 180, speedometer Honda Monkey, master rem Brembo RCS15
Aziz
Setang Scrambler Pulsar 180, speedometer Honda Monkey, master rem Brembo RCS15

1. Posisi setang atau tangan.

Hal ini berkaitan dengan bentuk dan ukuran serta posisi pemilihan setang setir, raiser dan setang motor.

"Hal ini ditentukan diawal saat fiting sama owner motornya. Posisi yang benar dan safety adalah tidak terlalu menekuk dan tidak terlalu lurus (tegang) juga alias posisi tangan sejajar bahu. Tujuannya untuk lebih peka mengendalikan setang saat riding di kondisi jalan yang bumpy dan jalan berkelok," ungkap Mbah Topo.

Baca Juga: Scrambler Garang Basisnya Bajaj Pulsar 180, Bodi Kekar Bikin Pangling

2. Posisi tempat duduk, atau jok penumpang.

Selain posisi setang atau riding, posisi tempat duduk pengendara pun punya peran penting dalam memberikan kenyamanan berkendara nih sob.

"Dalam pembentukan dan pemilihan busa plus pelapis kulit nya, tinggi rendahnya dan jauh dekatnya jok ke jangkauan setang setir sangat penting. Kontur busa mempunyai fungsi respon saat menikung sebagai batas maksimal waktu cornering hal ini berlaku untuk kebutuhan balap bahkan motor harian,' sambung builder yang sudah lebih dari 25 tahun di dunia custom motor ini.

Ilustrasi jok penumpang sebuah motor custom
Aziz
Ilustrasi jok penumpang sebuah motor custom

'Begitu juga dengan tebal tipisnya juga penting untuk menjaga posisi dan menghindari pegal dan panas waktu riding," tambahnya.

Nah belum selesai, masih ada satu bagian lagi nih sob yang melengkapi aspek triangle custom.

3. Posisi kaki, footstep, footpag atau pijakan kaki.

Kerap kurang diperhatikan dalam custom motor, ternyata posisi kaki juga mempengaruhi kenyamanan saat riding dengan motor custom.

Baca Juga: Modifikasi Honda CB 100, Tampilan Ganteng, Jeroan Mesin Dibuat Gahar

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Melihat Ratusan Ribu Bangkai Mobil di Valencia, Tercecer Diterjang Banjir Dahsyat

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa