Saat membela tim Tech3-Yamaha pada tahun 2012 itu, Dovi juga mampu tampil sangat bagus.
Di akhir musim Dovi sanggup meraih peringkat keempat di MotoGP 2012 dengan mengumpulkan 218 poin memakai motor tim satelit yang lebih 'tua' dari tim pabrikan.
Kisahnya di tim satelit Yamaha seolah mengulang saat debut bersama Scot Racing Team tahun 2008 lalu.
Seperti halnya Honda yang menaikkan status Dovi ke tim pabrikan pada 2009, pabrikan Yamaha juga berminat melakukannya.
Bahkan kabarnya sudah ada pembicaraan khusus agar Dovi naik menjadi rekan setim Jorge Lorenzo di Yamaha kala itu.
Sayangnya, Yamaha tiba-tiba Rossi kembali ke tim garpu tala setelah menjalani masa sulit bersama Ducati.
Yamaha jelas menyambut Rossi dengan tangan terbuka dan itu membuat Dovi dan performa hebatnya di 2012 terlupakan begitu saja.
Beberapa tahun silam saat membela Ducati, Dovi pernah menyampaikan uneg-unegnya.
Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP San Marino 2021 - Nunggang Aprilia, Maverick Vinales Berhasil Jadi yang Tercepat
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | GridOto.com,Corsedimoto.com |
KOMENTAR