Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren - Harga Toyota Camry XV40 Sudah Merakyat, Punya Mesin 2.400 cc dan 3.500 cc V6, Mending Beli yang Mana?

Harun Rasyid - Sabtu, 4 September 2021 | 16:05 WIB
Ilustrasi Toyota Camry XV40
Tribunnews.com
Ilustrasi Toyota Camry XV40

GridOto.com - Dicap sebagai sedan mewah di zamannya, Toyota Camry XV40 bisa dipinang dengan budget Rp 90 jutaan hingga Rp 170 jutaan tergantung kondisi dan tipenya.

Toyota Camry generasi keenam yang dirilis pada 2006 hingga 2012 ini, masih terlihat mewah dan elegan di usianya yang sudah lebih dari sembilan tahun.

Owner bengkel spesialis Toyota Ismed Motor di Tangerang Selatan, Ismatullah, juga mengungkapkan kalau mesin Camry XV40 cukup bandel dan minim masalah.

"Menurut saya beli Toyota Camry bekas walaupun usianya dibilang tua, jadi pilihan yang baik. Sebab kenyamanan masih oke, mesinnya bandel dan jarang bermasalah jika dirawat dengan baik," ujar pria yang akrab disapa Ismed ini kepada GridOto.com, Kamis (2/9/2021).

Bicara soal dapur pacunya, Toyota Camry generasi keenam ini tersedia dalam dua varian mesin, yaitu 2.400 cc dan 3.500 cc V6 yang hanya ditemui di tipe Q.

Lantas, lebih baik beli Toyota Camry XV40 dengan mesin 2.400 cc atau 3.500 cc V6?

"Untuk perawatan, lebih enak yang 2.400 cc karena lebih mudah cari spare part-nya. Sementara versi mesin 3.500 cc itu populasinya jarang, jadi suku cadangnya akan lebih susah dicari," ungkap Ismatullah yang akrab disapa Ismed.

Menurut Ismed, komponen Toyota Camry XV40 yang susah dicari terdapat di bagian transmisinya.

Baca Juga: Seken Keren - Harga Toyota Camry XV40 Mulai Rp 90 Jutaan, Kaum Mending-mending Kini Bisa Naik Kelas Ala Menteri

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa