Baca Juga: Pecinta BMW Modif Vespa Sprint, Diguyur Warna Langka Plus Part Mewah
Area Vespa Sprint ini terlihat sporty, dengan terpasang sebuah speedometer digital SIP plus list serta sepasang handel rem Zelioni.
"Banyak sih part yang pakai Zelioni, kaya list krom speedometer, handel rem Zelioni GT, footstep dll,"tunjuk Adam ke area setang motornya.
Melihat area fascia motor juga makin menarik, Adam mengganti lampu sign motornya sepaket dengan stoplamp dengan part Level 10 Clear.
Belum selesai, bisa dibilang dari semua sisi bila dipandang ada part modifikasi loh sob salah satunya dari bagian bawah sisi sebelah kanan.
Baca Juga: Vespa Excel Tambah Bikin Ngiler Ditopang Kaki-kaki Vespa Modern
Makin mantap, pandangan GridOto Modif langsung disuguhkan dengan cover kipas Tony beraksen krom.
Eits masih ada lagi sob, usut punya usut sektor kaki-kaki juga diupgrade mulai dari sektor pelek, ban, pengereman sampai sokbreker yang terkenal hedon loh.
"Kaki-kaki justru jadi salah satu fokus modifikasi, gue ganti pelek Marus, sokbreker full Ohlins, upgrade pengereman depan dan ganti rem belakang yang tadinya teromol jadi diskbrake." sambungnya saat kami temui.
Tentunya bergaya racing look tak afdol jika jantung pacu enggak kena upgrade, terbukti kapasitas mesin Vespa Sprint 150 ini tak bisa dianggap sepele sob karena melonjak cukup signifikan.
"Wah spek mesin bisa dibilang fullspek. Intinya kalau dihitung total sekitar 210an CC karena bore-up plus semua pendukungnya gue upgrade juga, total sih modif Rp 100 jutaan, coba aja hitung satu-satu hehe," klaim Adam menutup wawancara.
Oh ya, buat sobat yang masih penasaran spesifikasi modif kaki-kaki dan jeroan mesin sangar Vespa Sprint 150 ini ayo kepoin pada artikel kami setelah ini ya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR