"Ini juga sekalian panjangin baut roda, jadi bukan cuma spacer. Nah itu gunanya juga buat si BBK biar pas masuknya di pelek," beber Surya.
Meski belum mengganti suspensi, tapi Surya sudah memperkokoh stabilitas mobil dengan tambahan stabilizer bar.
Di eksterior ada sedikit pemanis berupa body decal di bagian samping dan sticker pada bagian atas grill.
"Sama terkahir lampu-lampu juga saya upgrade. Stoplamp dan foglamp," pungkas Surya.
Data modifikasi
Daihatsu Rocky 1.000 cc Turbocharger
Kaki-kaki
Velg Advan RG1 ring 16x7 inci (rata) ET 44
Ban GT Radial Savero SUV 215/70 R16
Lugnut Volkrays Duranut
Stabilizer bar:
Lower arm Undercontrol
Under brace Undercontrol
Stabilizer Undercontrol
Strut bar Undercontrol
Custom spacer Sarinande 14 mm + center ring + panjangin baut roda
Performance
Rem depan:
Caliper AP Racing Pro 5000 4 pot
Brake pad AP Racing
Rotor GR+ 285 mm
Brake line Goodridge
Mesin:
Airfilter replacement Ferrox
Eksterior
Lampu sein spion sequintial
Kaca spion blue lens
Foglamp Philips Ultinon dual (bisa putih bisa kuning)
Lampu mundur Philips Ultinon
Lampu plat nomer Philips Ultinon
Body decal
Sticker pemanis pada lampu head lamp-lampu belakang
Stiker karbon doff pilar
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR