Baca Juga: Semakin Banyak, Pertamina Luncurkan Lagi Dua SPKLU Baru di Jakarta, Berikut Lokasinya!
"Salah satu yang sedang kami siapkan saat ini juga adalah Battery Swapping Station (BSS) atau Stasiun Penukaran Baterai Kendaraan Listrik Umum (SPBKLU). Ke depan seluruh SPBU Pertamina juga akan terintegrasi dan lebih ramah lingkungan atau disebut dengan green energy station," tutur Alfian.
Meski begitu, Direktur Utama PT Pertamina (Persero), Nicke Widyawati menyatakan pihaknya terus berkomitmen melakukan transformasi dan transisi energi dengan signifikan dan cepat.
"Target kami disisi hilir ada 250-300 green energy station yang siap melayani masyarakat di tahun ini. Kami berterima kasih atas seluruh dukungan partner strategis serta pemerintah terhadap upaya Pertamina dalam menyiapkan infrastruktur hilir energi terbarukan di Indonesia," ucap Nicke.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
KOMENTAR