GridOto.com - Pandemi yang melanda Tanah Air mau tak mau mengganggu keinginan Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk menggelar Formula E di Jakarta.
Meski begitu, orang nomor 1 di Jakarta tersebut tak patah arang.
Melansir Wartakotalive.com, baru-baru ini Anies Baswedan menandatangani Instruksi Gubernur (Ingub) Nomor 49 Tahun 2021 tentang Penyelesaian Isu Prioritas Daerah Tahun 2021-2022.
Ada 28 isu strategis yang dibahas Anies melalui Ingub yang ditetapkan pada 4 Agustus 2021 lalu.
Salah satunya soal agenda ajang balap Formula E.
Seperti rencana awal 2019 lalu, turnamen ini akan bertepatan dengan Hari Ulang Tahun (HUT) Jakarta.
Nantinya, balapan mobil berpenggerak dinamo listrik itu bakal digelar pada Juni 2022 mendatang.
“Isu Formula E target keluaran terselenggaranya lomba Formula E, Juni 2022,” tulis Anies yang dikutip dalam Ingub tersebut pada Senin (9/8/2021).
Baca Juga: Musim Ketujuh Formula E Resmi Diundur, Jadikan Reli Dakar Sebagai Pembelajaran, Begini Maksudnya
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Wartakotalive.com |
KOMENTAR