Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Styria 2021

Cobain Holeshot Device Baru di FP3 MotoGP Styria 2021, Begini Komentar Pembalap Suzuki

Rezki Alif P - Sabtu, 7 Agustus 2021 | 17:25 WIB
Suzuki mencoba holeshot device baru di FP3 MotoGP Styria 2021
MotoGP.com
Suzuki mencoba holeshot device baru di FP3 MotoGP Styria 2021

Para pembalap tampak sangat puas akhirnya Suzuki bisa memiliki alat yang cukup berhasil dicoba tim lain ini.

Joan Mir sangat terbantu mengatasi masalah akselerasi di Red Bull Ring.

"Perbedaan memakai dan tidak memakai alat ini begitu besar. Dengan alat ini motornya sangat tidak mudah untuk wheelie. Aku mengurangi beban fisikku untuk menurunkan suspensi depan dan aku bisa menekan lebih lagi saat akselerasi. Ini memungkinkan kami memainkan lebih banyak elektronik. Melihat ini baru pertama kali mencoba, aku merasa Suzuki sudah melakukan pekerjaan yang sangat bagus," ungkap Mir.

Alex Rins pun juga merasakan manfaat yang cukup besar dengan alat ini.

Tidak ada perbedaan feeling terlalu besar dibandingkan saat tidak memakai alat ini, namun manfaatnya terasa sekali.

Hanya saja Rins mengaku perlu lebih banyak waktu untuk beradaptasi memainkan alat ini.

"Aku perlu terbiasa menemukan koordinasi antara akselerasi dan aktivasi dengan tuasnya. Ini sebenarnya bukan masalah karena nantinya akan semakin terbiasa dan kami bisa menyempurnakan setting alat ini," ungkap Rins.

Editor : Fendi
Sumber : The-race.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Lapor Istri Dulu, Kalau Pajak Jadi Naik Harga Mobil Baru Jadi Segini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa