Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Yamaha RX-S Jadi Street Tracker, Bodi Ngejreng Performa Mesin Beringas

Fedrick Wahyu,Antonius Yuliyanto - Jumat, 6 Agustus 2021 | 20:30 WIB
Modifikasi Yamaha RX-S jadi tracker
Rangga/otomotifnet.com
Modifikasi Yamaha RX-S jadi tracker

GridOto.com - Motor 2-tak seperti Yamaha RX series memang punya pesonanya tersendiri dan tentunya menarik untuk dicustom.

Salah satunya adalah Yamaha RX-S milik Emanuel Albert yang sudah rombak menjadi street tracker yang siap untuk bermain off-road ini.

Albert yang juga pemilik bengkel Jaya Motor yang bermarkas di Ciputat, Tangsel memulai ubahan dengan mempreteli semua bagian motor lansiran 1991 ini.

Stoplamp LED tersembunyi di dalam buntut Yamaha RX-S yang sudah dicustom
Rangga/otomotifnet.com
Stoplamp LED tersembunyi di dalam buntut Yamaha RX-S yang sudah dicustom

Kemudian bagian rangka belakang atau subframe langsung dipangkas karena terlalu panjang untuk konsep street tracker.

Baca Juga: Referensi Upgrade Kaki-kaki Yamaha RX-King Dipenuhi Part Racing

“Lalu dibuatkan sambungan dan agak naik posisinya,” tambah Albert.

Setelah subframe sudah beres, di atasnya dipasangi jok custom single seat dengan balutan kulit coklat yang elegan.

Tangki bensin bawaan RX-S dilepas, gantinya comot milik Yamaha DT 100 yang kental nuansa trail tua
Rangga/otomotifnet.com
Tangki bensin bawaan RX-S dilepas, gantinya comot milik Yamaha DT 100 yang kental nuansa trail tua

Tak ketinggalan dibuatkan ducktail dan number plate samping khas flat tracker dari pelat galvanis.

Kemudian di depannya ada tangki Yamaha DT100 yang ukurannya kecil dan pas dengan konsepnya.

Baca Juga: Two Stroke Never Die, Yamaha RX-King Berbodi Menor, Kakinya Racing

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa